Technologue.id, Jakarta - Jelang akhir bulan Juni, Epic Games bagikan game lagi secara gratis. Bukan cuma satu, tetapi penggemar bisa mendapat dua game sekaligus. Adapun dua judul game populer yang dibagikan secara gratis kali ini, yaitu A Game of Thrones: The Board Game Digital Edition dan Car Mechanic Simulator 2018.
Namun perlu diingat, bahwa kedua game itu bisa didapat secara gratis tidak berlaku selamanya, karena cuma berlaku sampai tanggal 30 Juni 2022. Ketika periodenya sudah berakhir, maka harga game bakal normal lagi, yaitu Rp107.999.
Baca Juga:
Epic Games Store Bagikan Game Maneater Secara Gratis
Sebelum mainkan keduanya, ada baiknya untuk persiapkan perangkat yang sesuai dengan game di atas. Pastikan bahwa spesifikasi PC yang bakal dipakai bisa jalankan kedua game dengan lancar. Adapun spesifikasi PC buat main game A Game of Thrones: The Board Game Digital Edition dan Car Mechanic Simulator 2018 ialah sebagai berikut.
Spesifikasi PC Main A Game of Thrones: The Board Game Digital Edition
- Sistem Operasi: Windows 7, 8, 10 64 bit
- Prosesor: Intel Pentium D atauy AMD Athlon 64 X2
- RAM: 2GB
- Kartu Grafis: dengan DX11 atau OpenGL 3.x
- Ruang Penyimpanan: 1 GB
Spesifikasi PC Main Car Mechanic Simulator 2018
- Sistem Operasi: Windows 7 64 bit atau lebih baru
- Prosesor: Intel Core i3 3.0 GHz atau Intel Core i5 3.4 GHz
- RAM: 4GB atau 8 GB
- Kartu Grafis: Nvidia DeForce GTX 660 2GB atau Nvidia GeForce GTX 970 4GB
- Ruang Penyimpanan: 20 GB
- Direct X: Versi 11
Meskipun nanti periodenya berakhir, penggemar tidak perlu resah, karena Epic Games sudah siapkan game gratis lainnya. Dua game gratis yang bakal dibagikan nanti, yaitu Geneforge 1 - Mutagen dan Iratus: Lord of the Dead. Promo ini baru bisa dinikmati secara gratis mulai dari tanggal 30 Juni 2022, selama tujuh hari dan berakhir pada tanggal 7 Juli 2022 nanti.