Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Bos Xiaomi Mulai Ungkap Kelebihan Xiaomi 12
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Xiaomi 12 Series akan meluncur dalam waktu dekat. CEO Xiaomi, Lei Jun pun mulai membeberkan kelebihan smartphone tersebut.

Lewat media sosial Weibo, Lei Jun menyebut smartphone terbarunya ini bakal mengusung prosesor terkuat Qualcomm saat ini.

Penggunaan prosesor tersebut akan memposisikannya sebagai smartphone flagship dengan performa yang gahar.

Baca Juga:

Bocoran Xiaomi 12 Lite dan 12 Lite Zoom

"Xiaomi 12 Series adalah smartphone high end yang dilengkapi dengan prosesor generasi terbaru Snapdragon 8 Gen 1," kata Lei Jun.

"Ini adalah hasil dari penyesuaian yang dibuat oleh ratusan engineer dari Xiaomi dan Qualcomm. Smartphone ini akan mendemonstrasikan kekuatan yang lebih cepat dan lebih stabil," tambahnya.

Xiaomi 12 Series akan meluncur tetanggal 28 Desember 2021 mendatang. Acara peluncuran akan berlangsung pukul 19.30 di negeri asalnya, China.

Baca Juga:

Xiaomi 12 Pro Usung Kamera Bawah Layar?

Di hari peluncuran itu akan hadir Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro. Spesifikasi lengkapnya sendiri belum diungkap namun bocorannya sudah beredar.

Salah satunya datang dari @OnLeaks. Dikatakan bahwa duo smartphone flagship ini akan hadir membawa kamera utama 50MP.

Tak hanya itu, @OnLeaks juga menyebut jajaran Xiaomi 12 bakal mengusung desain layar melengkung dengan resolusi 1080p+. Baterainya berkapasitas 4.500 mAh.

SHARE:

Asus Rilis Zenbook S 14 OLED di Indonesia, Intip Spesifikasi dan Harganya

Poco C75 Sasar Gamer Muda dengan Harga Rp1 Jutaan, Ini Spesifikasinya