Technologue.id, Jakarta – Nama LeEco memang belum sepopuler Huawei, Xiaomi, atau Oppo di Indonesia. Akan tetapi, OEM tersebut bukan tidak mungkin bakal membuat masyarakat global terbelalak berkat produk-produknya yang berlevel premium. Minggu ini saja, mereka dijadwalkan memamerkan Le Pro 3. Smartphone itu diyakini hadir dengan RAM 8GB plus SoC Qualcomm Snapdragon 821. Tak berhenti sampai di sana, baterainya konon berkapasitas sangat besar, yakni 5.000mAh. Menariknya, LeEco juga sudah berani melakukan perang urat syaraf dengan raksasa sekelas Apple. Ceritanya, pabrik yang baru berdiri tahun 2004 lalu itu tengah mempromosikan headphone-nya yang sudah berstandar CDLA (Continual Digital Lossless Audio). Headphone yang bekerja lewat port USB Type-C itu disebut memiliki teknologi yang lebih baik dari AirPods, yang menurut LeEco "transmisi analog audionya tidak jelas, kualitas suara stereonya kurang karena pemisahan saluran suaranya buruk, serta telah menodai kualitas suara akibat adanya ketidaksesuaian antara headphone jack dan socket-nya." [caption id="attachment_6706" align="alignnone" width="576"] Konten promosi headphone CDLA dari LeEco (source: phonearena)[/caption] Bagi Anda yang belum familiar, AirPods adalah headphone nirkabel yang secara khusus diciptakan untuk iPhone 7 dan 7 Plus yang lahir tanpa port 3,5mm. Namun, Apple mungkin tak terlalu mengkhawatirkan sindiran ini. Sebab, komparasi LeEco terhadap produk perusahaan berlogo apel tersebut tidak apple-to-apple. Konten promosi ini, seperti dilansir oleh PhoneArena (20/09/16), turut menjadi penanda kalau Le Pro 3 tidak akan mengusung headphone jack. Kalau penasaran dengan flagship dari China ini, tunggu saja peluncurannya tak lama lagi. Baca juga: KLONINGAN IPHONE 7 DAN 7 PLUS SUDAH MUNCUL, HARGANYA SUPER MURAH! SELAIN DUAL-CAMERA, INI DETAIL SPEK MENAWAN IPHONE 7 DAN 7 PLUS 3 KELEMAHAN IPHONE 7 YANG BIKIN PEMAKAI ANDROID KIAN JUMAWA
Contact Information
Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260
We're Available 24/ 7. Call Now.
SHARE:
SHARE: