Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Aurora, Blackberry Rasa Android Buatan Indonesia Resmi Dirilis
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Lama tak terdengar gaungnya di tanah air, PT Blackberry Merah Putih kini resmi menjadi pemegang lisensi baru smartphone BlackBerry. Sebagai tanda 'comeback' nya merek tersebut, smartphone BlackBerry terbaru, Aurora diluncurkan ke pasaran Indonesia. "Kami gembira akhirnya dapat meluncurkan perangkat BlackBerry yang sepenuhnya diproduksi di Indonesia. Tak hanya itu, dengan kerjasamanya BB Merah Putih sebagai pemegang lisensi, BlackBerry Aurora hadirkan desain dan fitur yang secara spesifik dibutuhkan oleh para pengguna masyarakat Indonesia," ujar Stanly Widjaja, Vice President BB Merah Putih saat acara peluncuran, Kamis (9/3/2017), di Jakarta. Menjadi bagian dari perilisan, akhirnya BlackBerry Aurora diakui oleh Stanly telah memenuhi peraturan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) sebesar 30 persen. "Di Indonesia punya market yang cukup spesial terhadap BlackBerry. Hal ini terbukti bhawa sejak beberapa tahun lalu BlackBerry sudah hadir dengan tak hanya lewat handset, tetapi juga sistem security nya maupun fitur BlackBerry Messenger (BBM)," menurut Rudiantara, Menteri Komunikasi dan Informatika yang turut hadir memberikan sambutannya. Sebagai merek yang memiliki sejarah terbilang panjang di Indonesia, Blackberry Aurora dirancang dengan desain smartphone layar sentuh berukuran 5,5 inci (1.280x720pixel) yang sudah mengadopsi sistem Android 7.0 Nougat. Sementara khusus bagi pelanggan Indonesia, BlackBerry turut menyematkan kemampuan menggunakan Dual SIM Card yang keduanya sudah dapat berada dalam jaringan 4G LTE disertai kemampuan voLTE dan HD Voice ready. Menariknya lagi, BlackBerry Aurora juga mengandalkan 4 GB RAM dipadukan dengan sokongan memori internal 32 GB yang lantas mampu diekspansi hingga sebesar 2 TB. Seolah tak ingin benar-benar ditinggalkan penggemarnya, BlackBerry Aurora tetap menghadirkan serangkaian fitur besutannya. Dimana didalamnya BB telah tersemat aplikasi BlackBerry Hub sampai dengan BlackBerry Messenger (BBM). Tak hanya itu, sebagai gebrakan BB kini telah memuat (pre-loaded) sebuah aplikasi terbaru bernama DTEK yang menawarkan pantauan keamanan dan perlindungan terus menerus akan OS dan aplikasi pada ponsel dengan memberi informasi saat privasi sekarang ini dapat terpapar bahaya. Adapun BlackBerry Aurora sudah bisa didapatkan dengan banderol Rp 3,5 juta melalui pre-order di toko online terkemuka di Indonesia, dari tanggal 3 Maret sampai dengan 12 Maret 2017. Selama masa tersebut, pelanggan punya kesempatan raih hadiah langsung, serta pilihan pembayaran dengan cicilan sampai 24 bulan. BACA JUGA: #TECHTOLOGY: Charge HP Full Cuma 20 Menit – Harga BlackBerry Aurora Sudah Bisa Dibeli di Indonesia, Berapa Harga BlackBerry Aurora? Siapa yang Pantas Pakai BlackBerry KeyOne yang Baru Dipamerkan Ini?

SHARE:

Jumpstart Luncurkan Mesin Kopi Pintar NOD Maximo, Ini Harganya

7 Keunggulan Acer Predator Helios Neo 14, Pilihan Tepat untuk Hardcore Gamer