Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Asus ZenFone 5Z, Flagship Android Terbaru dengan Fitur ala iPhone X
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Event Mobile World Congress (MWC) 2018 jadi penampilan perdana Asus ZenFone 5. Seri ponsel pintar terbaru vendor asal Taiwan tersebut menyasar segmen yang beragam dan untuk pasar premium, Asus menyerahkan tugas itu pada ZenFone 5Z (ZS620KL). Flagship yang satu ini berukuran 6,2 inci dengan rasio 19:9 dan resolusi layar LCD maksimalnya 1080x2246 piksel. Namun, kekuatan utama dari gawai dengan screen-to-body ratio mencapai 90 persen ini terletak pada prosesornya. Ya, ZenFone 5Z mengusung chipset tercanggih Qualcomm, Snapdragon 845 Octa-Core. "Otak" ini juga yang dijumpai di ponsel sekelas Samsung Galaxy S9 (di sejumlah pasar) dan Sony Xperia XZ2.

Baca juga:

Kebut Pasar Indonesia, Asus Gelontorkan Laptop Mainstream Anyar

Poin menarik lain dari gadget ini adalah adanya fitur-fitur yang mirip dengan iPhone X. Tak hanya tampilan depannya mirip dengan iPhone X karena memakai notch di bagian atasnya, Asus turut membekali ZenFone 5Z dengan ZeniMoji. Seperti yang mungkin sudah Anda duga, itulah fitur yang memungkinkan user membuat emoji versinya sendiri, mirip Animoji dari Apple. [caption id="attachment_29020" align="alignnone" width="673"]Asus ZenFone 5Z, Flagship Android Terbaru dengan Fitur Ala iPhone X ZeniMoji dari Asus (source: gizmochina.com)[/caption]

Baca juga:

Asus Rilis Tiga ZenPower Generasi Terbaru, Apa Perbedaannya?

ZenFone 5Z turut dibekali dengan dual-camera belakang 12MP (f/1.8)+8MP (f/2.0). Kedua sensor kamera itu disusun secara vertikal, lagi-lagi serupa dengan iPhone X. Dua kamera ganda itu ditemani dual-LED flash dan sensor pemindai sidik jari. Sementara kamera depannya beresolusi 8MP.

Baca juga:

Asus ROG G703, Notebook Pertama dengan Refresh Rate Layar 144Hz

Ponsel dual-SIM ini juga dibekali dengan OS Adnroid 8.0 Oreo, GPU Adreno 630, baterai 3.300mAh, slot microSD hingga 400GB memakai slot SIM 2, dan port USB Type-C. Sedangkan opsi RAM dan ROM-nya sendiri antara lain: 8GB/128GB, 6GB/64GB, dan 4GB/64GB. Terkait ketersediaan di pasaran, ponsel yang dibalut warna biru dan silver ini masih belum dipastikan. Akan tetapi kisaran harganya sendiri ada di angka Rp7 jutaan.

SHARE:

Makin Gahar! Intip Spesifikasi Asus ROG Phone 9 dan 9 Pro

Fitur Energy Score Galaxy Ring Dukung Kesehatan dan Produktivitas Pengguna