Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Asus ROG GX800 Rilis,  Notebook Gaming dengan Watercooling Pertama di Dunia
SHARE:

Technologue. id,  Jakarta -  Asus nampaknya kian agresif dalam menghadirkan notebook gaming di Indonesia. Setelah tahun lalu menghadirkan notebook gaming ROG G701,  Asus kembali memboyong perangkat ROG yang memiliki watercooling, yaitu Asus ROG GX800. Seperti dikatakan oleh Veronica Erwin Country,  Product Manager For Notebook Asus Indonesia, Asus ROG GX800 merupakan notebook pertama di dunia yang menggunakan watercooling. Menurutnya,  pendingin yang digunakan tersebut bekerja dengan cara mengalirkan cairan berasal dari tangki melalui tabung sedang yang didorong oleh pompa menuju ke dalam perangkat untuk mendinginkan sistem yang sedang bekerja. "Desain radiator water cooling dibuat dengan proses manufacture yang sama dengan sistem pendingin yang ada pada mobil, supaya dapat memberikan penyegaraan dan pendiginan yang maksimal.  Dipakai berjam-jam tidak membuat notebook ini panas," tutur Veronica pada peluncuran Asus ROG GX800,  Rabu (22/03/17),  di Jakarta. Adapun notebook gaming Asus ROG GX800 diawali dari sebuah ide dasar untuk mewujudkan sebuah komputer mobile yang performanya menyampai perangkat desktop. "ROG RX800 adalah best gaming notebook yang dapat digunakan untuk semua konten 3D gaming,  bahkan paling berat sekalipun.  apalagi ditambah dengan kemampuan overclokingnya, " tambahnya. Alhasil,  dengan performance yang ditawarkan notebook ini,  Asus lantas membanderolnya dengan harga Rp 95 juta an. "Target market notebook ini memang untuk para gamer profesional yang sudah tidak ragu dengan kemampuannya," tutup dia.

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol