Bergeser tak jauh dari Lawang, ada Simpang Lima yang dianggap sebagai pusatnya kota Semarang. Kawasan Simpang Lima merupakan sentra perdagangan dan kuliner di Kota Semarang. Di sini, Anda dapat menjumpai toko oleh-oleh yang menjual jajanan khas Semarang, seperti spikoe, lapis legit, dan tahu bakso.
Di Simpang Lima, kecepatan download operator Telkomsel mulai meningkat di angka 31,3 Mbps, sedangkan kecepatan upload tercatat 25,0 Mbps. Untuk nPerf mencatat kecepatan download mencapai 58,45 Mb/s dan kecepatan upload 30,36 Mb/s.
Baca Juga:
Indosat Optimalkan Jaringan Antisipasi Lonjakan Trafik Ramadan
Operator Indosat juga mengalami peningkatan di area ini. Kami mencatat kecepatan download berada pada 36,5 Mbps dan kecepatan upload berada pada 16,2 Mbps. nPerf mendeteksi kecepatan download mencapai 51,8Mb/s dan kecepatan upload 19,70 Mb/s.
Sedangkan untuk operator XL Axiata, kecepatan download berada pada 26,6 Mbps dan kecepatan upload pada 41,8 Mbps. Di nPerf sendiri, kecepatan download XL berada di angka lebih tinggi dibanding dua operator lainnya yaitu 64,70 Mb/s dan kecepatan upload 30,25 Mb/s.