SHARE:
Technologue.id, Jakarta - Google Stadia merupakan salah satu layanan streaming game berbasis cloud yang banyak dinanti-nanti oleh para pecinta game. Namun sebentar lagi, ia mungkin akan memiliki pesaing yang saat ini tengah dibuat oleh Amazon. Mengutip dari GSMArena (03/04/20), baru-baru ini beredar kabar bahwa Amazon sedang mengembangkan platform streaming game berbasis cloud layaknya Google Stadia dan Nvidia GeForce Now. Bagi Amazon, teknologi cloud memiliki potensi pasar yang besar untuk para gamers.
Baca Juga:
Sayangnya, hingga saat ini, Amazon sendiri belum mengumumkan nama untuk produk barunya tersebut. Detail layanannya seperti apa juga belum diinformasikan secara resmi oleh Amazon. Sebelumnya, Amazon sendiri sempat membuat game online bernama Crucible pada tahun 2014 silam. Dan setelahnya, mereka juga pernah mengembangkan game New World yang berbasis game online multipayer. Namun sayangnya, kedua game tersebut saat ini tengah ditarik dari peredaran lantaran mewabahnya virus covid-19.Baca Juga:
Bisa jadi, platform game online berbasis cloud yang tengah dikembangkan tersebut akan dapat menampung kedua game yang sebelumnya sudah dibuat Amazon itu. Pasalnya, di sisi lain, Amazon juga dilaporkan tengah bekerja sama dengan Twitch guna membuat game online yang interaktif.