Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Akselerasi Transformasi Digital Terus Dijalankan Guna Mewujudkan Indonesia Emas 2045
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Pemerintah telah mencanangkan Visi Indonesia Emas 2045 untuk mewujudkan Indonesia maju, adil, dan makmur. Dalam hal ini, teknologi digital berperan penting dalam upaya dalam mencapai visi tersebut.

"Di bawah arahan Bapak Presiden Joko Widodo, Pemerintah telah dan terus melakukan akselerasi transformasi digital nasional sejak tahun 2020," ungkap Budi Arie Setiadi, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo).

Baca Juga:
Rencana Motorola di Tahun 2024, Bakal Hadirkan Smartphone dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 3

Menkominfo menyatakan salah satu hal yang menjadi perhatian pemerintah adalah yang mewujudkan ekonomi yang berkelanjutan melalui ekonomi digital.  Dengan target PDB per kapita nasional akan mencapai USD15.700 atau 3 kali lipat dari PDB per kapita tahun 2023.

"Perjalanan menuju Indonesia Emas 2045, tahun 2034 menjadi point of no return untuk Indonesia mencapai status high-income economy pada tahun 2038," tandasnya.

Valuasi ekonomi digital Indonesia diproyeksikan akan terus meningkat mencapai USD210 Miliar sampai USD360 Miliar pada tahun 2030. Ekonomi digital nasional ditopang sektor e-commerce, transportasi dan makanan, online travel, dan media online.

"Dengan asumsi kesenjangan harus diatasi melalui pemanfaatan teknologi digital, untuk mendorong produktivitas," tegasnya.

Baca Juga:
Hari Ini, Stasiun Bumi Satelit Republik Indonesia (SATRIA-1) Bakal Mulai Beroperasi

Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, Menkominfo menyatakan terus melakukan akselerasi transformasi digital percepatan untuk memaksimalkan potensi ekonomi digital Indonesia.

"Pertumbuhan ekonomi digital pun diproyeksikan akan terus meningkat di daerah nonmetropolitan, mencapai 5 kali lipat pada kurun waktu 2020 hingga tahun 2025," ungkapnya.

SHARE:

Optimalkan Jaringan, Telkomsel Usung Solusi Self-Adaptive Feedback

Upgrade "Otak" iQOO 13 Janjikan Performa Gacor