Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Abadikan Momen Epic Kunjungi Wisata Alam dengan Samsung Galaxy S23 Ultra
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Wisata alam menjadi salah satu tren liburan yang paling diminati masyarakat, terlebih Indonesia memiliki berbagai destinasi wisata menarik untuk dikunjungi. Samsung Galaxy S23 Series 5G hadir untuk mengabadikan konten epic saat berwisata alam.

Samsung Galaxy S23 Series 5G, terutama Galaxy S23 Ultra memiliki kemampuan kamera terdepan di industri serta fitur-fitur penunjang yang mumpuni untuk memastikan tiap footage yang diambil memiliki kualitas terbaik. Dengan dukungan kamera terbaik dengan kemampuan 200MP, fitur astrophoto di RAW Expert dan perekaman 8K, Galaxy S23 Series 5G menawarkan kualitas foto dan video paling epic.

Baca Juga:
Google Bard Kini Mampu Jawab Pertanyaan Terkait Video YouTube

"Samsung akan membuat momen berharga ini (wisata alam) menjadi momen memorable dengan dukungan smartphone canggih tanpa perlu membawa kamera profesional yang berat dan merepotkan, sehingga pengguna bisa mendapatkan konten terbaik sambil tetap menikmati experience wisata alam yang lebih nyaman," ujar Verry Octavianus, Product Marketing Manager Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia.

Hal ini telah dibuktikan saat menjelajahi Desa Wae Rebo, Nusa Tenggara Timur. Dengan fitur perekaman 8k yang mendukung frame rate pada 30fps, yang memiliki peningkatan dengan improved image stabilization 2x wider OIS dan Adaptive VDIS membuat hasil video yang jernih dan tidak shake ketika berjalan menjelajahi tempat yang dikunjungi.

Galaxy S23 Ultra 5G dibekali dengan Adaptive Pixel 200MP sebagai resolusi kamera terdepan yang mampu mengakomodasi keinginan kita dalam mendapatkan foto paling epic di berbagai kondisi. Ada juga Portrait Mode yang menawarkan efek bokeh yang lebih naturan dan smooth, AI Stereo Depth yang mampu memetakan elemen yang harus tampil lebih fokus dan elemen yang harus diburamkan sehingga dapat tampil standout.

Terdapat juga fungsi Astrophoto di Expert RAW yang dapat memudahkan untuk mendapatkan komposisi langit penuh bintang yang lebih baik dengan kualitas yang lebih jelas seperti pakai kamera profesional.

Dengan Adaptive Vision Booster kecerahan dapat disesuaikan dengan keadaan cahaya di sekitar pengguna, hal ini juga didukung dengan tingkat kecerahan layar yang mencapai 1.750 nits.

Baca Juga:
Begini Caranya Memanfaatkan Teknologi AI Secara Optimal

Tidak hanya fitur kameranya yang epic, Galaxy S23 Series 5G juga menawarkan baterai dan layar yang tidak kalah epic. Dengan kapasitas 3.900 mAh pada Galaxy S23 5G, 4.700 mAh pada Galaxy S23+ 5G, dan 5.000 mAh pada Galaxy S23 Ultra 5G menjadikan pengambilan dan edit konten jadi lebih leluasa tanpa harus mengkhawatirkan baterai.

Galaxy S23 Series 5G juga dibekali dengan durability tiada tanding, seperti Gorilla Glass Victus 2 yang 30% lebih tahan terhadap goresan, benturan dan tetesan.

SHARE:

LMF 2024 Digelar, Ada Lowongan Kerja Ramah Lingkungan

10 Aplikasi Golf Terbaik untuk Tingkatkan Skill