Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
7 Rekomendasi Gim PS 4 Terbaik di Shopee
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Seperti yang sudah banyak orang ketahui, PS 4 memiliki kinerja yang luar biasa bagi banyak pencinta gim konsol. Gim ini juga jadi konsol pilihan terbaik saat menunggu PS 5 dirilis.

Bagi Anda yang ingin bermain maksimal di PS 4, Anda bisa menemukan daftar gim terbaik di sini. Belum gajian namun sudah banyak gim yang diincar dan takut kehabisan? Tenang aja, Anda bisa melakukan pinjaman online di marketplace, termasuk di Shopee.

Nah, sebelum membeli gim PS 4, apa aja sih gim terbaik yang bisa Anda beli di Shopee? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

Baca Juga:
PlayStation Store Siapkan Diskon Game PS4 dan PS5 Sampai 80%

Rekomendasi Gim PS 4 Terbaik

1.     Bloodborne

Game Souls yang penuh dengan teka-teki dan terkenal menantang dari FromSoftare. Gim ini banyak mendapat pujian kritis dari penggemar dan jadi gim terbaik sepanjang masa. Perpaduan mekanika RPG dengan kesulitan tinggi digunakan oleh FromSoftware untuk gim ini.

Bloodborne terkenal dengan gim yang menguji kesabaran para pemainnya. Sehingga kemenangan akan begitu berharga ketika Anda mengamati musuh, mengingat pola serangan mereka, menyerang pada saat yang tepat, dan menang dalam pertempuran jarak dekat yang sempurna. Hal inilah yang membuat Bloodborne jadi gim PS 4 terbaik saat ini.

2.     The Last of Us Remastered

Gim ini melayani berbagai versi yang disempurnakan dari gim PS 3. The Last of Us Remastered sendiri menceritakan kisah mengerikan tentang bagaimana bertahan hidup setelah wabah penyakit.

Hal ini dengan mudah menjadikannya salah satu gim zombie terhebat yang pernah dibuat karena memiliki storyline yang fantastis, penampilan, dan tulisan yang luar biasa, hingga gameplay aksi siluman yang memuaskan. Bagi Anda yang senang dengan gim zombie, jangan sampai kelewatan memainkan gim ini ya.

3.     Overwatch 2

Gim ini melakukan banyak hal yang berbeda dari versi sebelumnya. Gim ini meningkatkan kualitas sambil mempertahankan gameplay inti. Dalam entri ini, ada 35 pahlawan yang dapat Anda pilih dengan masing-masing gaya bermain dan keunikan yang berbeda-beda.

Overwatch 2 gratis untuk dimainkan sehingga memungkinkan lebih banyak pemain yang dapat mencobanya. Namun, jika berbicara aspek, gim ini tidak tertandingi. Dengan gerakan cepat, lancar, dan aksi yang memuaskan akan membuat para pemain puas memainkannya.

4.     Dreams

Dibuat oleh creator LittleBigPlanet, gim yang satu ini menjadi game creation system yang benar-benar terbaik. Anda bisa menghabiskan waktu berjam-jam untuk melakukan eksperimen dengan berbagai desain dan mekanisme gameplay yang belum pernah ada sebelumnya.

Kalau Anda bosan dengan gim, kamu bisa bereksplorasi dengan ribuan karya pemain lain yang dapat kamu jajal satu persatu.

5.     God of War

Bagi Anda pemain lama PS 4, pasti sudah gak asing dengan gim yang satu ini. God of War memang jadi salah satu gim andalan Playstation sejak lama. Namun, entry terbarunya yang dirilis pada 2018 melebihi ekspektasi banyak penggemarnya.

Tokoh utama di gim ini yaitu Kratos kini tidak sendirian, ia ditemani dengan anaknya yang bernama Atreus. Di sini Anda bisa mengamati perkembangan permainan ayah dan anak. Dengan dukungan narasi, Anda bisa menikmati adegan sinematik yang memompa adrenalin setiap pemain.

Baca Juga:
Hey Playstation!, Sony Uji Coba Fitur Perintah Suara di PlayStation 5

6.     Persona 5 Royal

Semenjak perilisannya tahun 2016, Persona 5 menjadi gim RPG terbaik sepanjang masa. Di tahun 2020, Atlus membuat kejutan dengam merilis Persona 5 Royal yang menceritakan seorang pelajar dalam kesehariannya yang memiliki petualangan di Metaverse.

Tak heran, gim ini kembali mendapat pujian dari berbagai kalangan. Narasinya yang menarik dengan karakter, art direction, dan musiknya membuat Persona 5 Royal menjadi gim yang bikin kamu kecanduan!

7.     Final Fantasy VII Remake

Ini adalah contoh dari gim terbaik sepanjang masa yang dirombak menjadi mahakarya modern tiada lawan. Grafik kotak yang tadinya ada di gim ini digantikan dengan grafik yang lebih baik. Combat turn-based mereka juga digantikan dengan combat-real time yang melibatkan banyak elemen taktikal dan role-playing.

Tentunya Final Fantasy tetap memberikan jalan cerita yang berkesan. Tak heran, hal-hal ini membuat gim ini menjadi gim terbaik PS 4.

Beli Gim PS 4 Terbaik di Shopee

Itulah berbagai rekomendasi gim terbaik di PS 4 yang bisa kamu beli di Shopee. Selain membeli gim-gim di atas, Anda juga bisa menemukan berbagai produk yang mendukung hobi Anda di Shopee.

Jangan takut kehabisan karena belum gajian, Anda bisa melakukan pinjaman online di Shopee dalam program SPinjam. SPinjam adalah produk pinjaman uang tunai yang ditawarkan kepada pengguna Shopee. Anda bisa meminjam uang sampai Rp12 juta dan langsung cair di hari yang sama.

Yuk, tunggu apalagi, segera unduh aplikasi Shopee dan dapatkan pinjaman uang serta berbagai promo menarik lainnya!

SHARE:

Pangsa Pasar Game Lokal Tak Sampai 1% di Indonesia

Rangkaian Kegiatan Babak Puncak FFWS SEA 2024 Fall Resmi Digelar